Tips Cara Pemasangan dan Maintenance atau perawatan DVR Camera CCTV. Pada tips kali ini bagaimana supaya DVR Camera CCTV bisa terjaga dengan baik dan berumur panjang.
Adapun tips tersebut adalah yang paling penting untuk menjaga perangkat DVR tersebut yakni sbb :
- Tempatkan DVR Camera CCTV di ruangan yang dingin. Hal ini biasanya ruangan pada kantor terdapat atau di lengkapi dengan mesin pendingin / AC, akan tetapi bila ruangan kita tidak ada AC maka usahakan kita tempatkan di area ruangan yang agak lembab atau tidak pengap.
- Usahakan di atas perangkat DVR tersebut jangan di taruh peralatan – peralatan lainnya, sebab hal ini bisa menghambat sirkulasi udara yang di butuhkan oleh perangkat DVR tersebut.
- Gunakanlah perangkat tambahan untuk arus listrik dalam pemakaian DVR Camera CCTV, seperti misal kita tambahkan perangkat UPS yang di lengkapi dengan stabilizer arus listrik. Hal ini di maksut supaya arus listrik yang di pakai untuk perangkat DVR Camera CCTV bisa stabil dan menjaga adanya tegangan arus listrik yang naik turun atau d tidak stabil, sebab perangkat atau hardware DVR itu sendiri sangatlah sensitive sekali sama halnya dengan CPU
- Upayakan untuk selalu mengontrol secara rutin minimal setiap satu bulan sekali koneksi – koneksi yang ada di DVR tersebut, baik koneksi ke perangkat camera cctvnya dan juga koneksi ke arus listriknya. Hal ini di mungkinkan untuk menjaga dan mengantisipasi terjadinya koneksi yang kurang kuat atau ngefong yang sehingga dapat merusak system kerja dan kinerja dvr camera cctv itu sendiri.
- Pakailah adaptor untuk dvr camera yang berkualitas, sebab pemakaian adaptor atau power supply yang biasa sangat beresiko terjadinya shot atau konsleting. Sebab kebanyakan dari kasus yang ada bahwa dengan rusaknya adaptor atau power supply dapat merusak board dvr itu sendiri terutama juga harddisk yang ada di dvr camera itu sendiri.
Semoga artikel ini bermanfaat,…